Dumai,- MCN.com.Dalam rangka menyambut HUT Armada RI Tahun 2021, Pangkalan TNI Angkatan Laut Dumai menggelar serbuan vaksinasi bagi masyarakat Maritim di Pesisir Dumai. Kegiatan dilaksanakan Desa Binaan Kampung Bahari Nusantara Jalan Nelayan Laut, Kelurahan Pangkalai Sesai, Kecamatan Dumai Barat, Kota Dumai, Jum’at, (03/12/2021).
Komandan Lanal Dumai Kolonel Laut (P) Himawan, MMSMC didampingi Ketua Cabqng 4 Korcab I DJA I Ny. Renny Himawan meninjau lansung kegiatan vaksinasi Covid-19. “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI AL dalam mendukung program pemerintah percepatan vaksinasi guna mencapai Herd Imunnity serta sesuai arahan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono,” ujar Danlanal.
Sementara itu, Kepala Balai Pengobatan Lanal Dumai Kapten Laut (K/W) Letty Noprita, A.Md.Keb., S.KM., menyampaikan jumlah peserta vaksinasi sebanyak 106 orang dan 3 orang gagal mendapat suntikan vaksinasi sebab skin test alergi, menerima suntikan vaksin dosis I sebanyak 63 orang, dosis II 40 orang dengan jenis vaksin yang diberikan adalah jenis Sinovac.
Tampak seorang penyandang disabilitas semangat menerima vaksinasi dosis pertama. Kegiatan serbuan vaksinasi tetap menerapkan protokol kesehatan.
Turut hadir dalam kegiatan Palaksa Lanal Dumai Letkol Laut (PM) Anwar Rahman, S.E., Pasintel Lanal Dumai Mayor MAR Roqi Munthazar Harapat, Perwira Staf Lanal Dumai, Prajurit Bintara, Tamtama, dan PNS Lanal Dumai, serta Ibu-ibu Jalasenastri Cabang 4 Korcab I DJA I.
(Pen Lanal Dumai)
#MCN/RUZMI/RED
More Stories
Dak Staf Kogab: Pahami Center Of Gravity (CoG) Musuh Untuk Yakinkan Sasaran Strategis Dan Operasional Kogab TNI
Apresiasi Dansesko TNI Kepada Personel Yang Melaksanakan Pindah Satuan
Bangun Komitmen Bersama, Perkumpulan Perwira Adalah Perkumpulan Orang-Orang Terpilih dan Aset TNI