Bandung,- MCN.com – Komandan Lanal Bandung Kolonel Laut (P) Muhammad Taufik, M.Tr.Hanla., M.M., mendampingi Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., memberikan Pembekalan kepada Pasis Sesko AU Angkatan-61 TP 2024, di Seskoau Lembang, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Selasa (05/11/2024).
Materi yang disampaikan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M Tr.Opsla., tentang “Pembangunan Kekuatan dan Pembinaan Kemampuan TNI AL Dalam Menghadapi Ancaman Aspek Laut Kedepan”.
Selain materi materi diatas, Kasal menyampaikan beberapa tips menjadi seorang pemimpin yang baik dan dicintai oleh anak buah diantaranya, pemimpin harus mampu membantu mengatasi kesulitan dan memecahkan setiap masalah yang dihadapi anak buahnya, hal tersebut diatas patut disampaikan karena para Pasis ini adalah calon calon pemimpin dimasa yang akan datang.
Turut hadir mendampingi Kasal dalam kegiatan tersebut antara lain, Danseskoau, Asops Kasal, Waasrena Kasal, Waasintel Kasal, Pasintel dan Dandenpom Lanal Bandung.
(Pen Lanal Bandung)
More Stories
Danlantamal I Pimpin Sertijab Kadiskum, Kadiskes, dan Pengukuhan Kadisharkan Lantamal I
Dukung Program Pemerintah, Lanal Dabo Singkep Berikan Makan Siang Gratis Kepada Siswa Hangtuah
Teguhkan Komitmen Dalam Menjaga dan Memperkuat Persatuan Bangsa, Lantamal I Laksanakan Upacara Bela Negara