Satlinlamil 3,- MCN.com – Prajurit Satuan Lintas Laut Militer (Satlinlamil) 3 melaksanakan Tes Kesegaran Jasmani (Garjas) Periode I Tahun 2024, bertempat di Mako Satlinlamil 3, Jalan Teuku Umar, Makassar, Jumat (31/5/2024).
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjaga kesiapan dan mengukur kemampuan fisik. Tes diawali dengan pemeriksaan tekanan darah (cek tensi) oleh Tim Kesehatan Satlinlamil 3, dilanjutkan dengan pemanasan yang dipimpin oleh Tim Binjas, dan pelaksanaan Garjas meliputi Baterai A yaitu Lari 12 menit dan Baterai B yaitu Pull Up, Sit Up, Push Up, dan Shuttel Run (Lari Cepat Membentuk Angka 8).
Komandan Komandan Satlinlamil 3 Kolonel Laut (P) Nur Rochmad Ibrohim, S.T., M.Si., M.Tr. Hanla., mengatakan bahwa Tes Kesegaran Jasmani ini merupakan program rutin dari Komando Atas dengan tujuan untuk mengecek serta meningkatkan kemampuan fisik para Prajurit TNI AL khususnya jajaran Satlinlamil 3 sehingga dalam menjalankan tugas pokoknya bisa berjalan dengan lancar dan maksimal. Selain itu, Tes Kesegaran Jasmani diperuntukan bagi personel yang akan mengikuti pendidikan, kenaikan pangkat, maupun penugasan khusus lainnya.
More Stories
Danlanal Bintan Turut Melepas Lomba Lari 5K Rangkaian Kegiatan Triathlon 2024
Semarak Hari Armada RI Tahun 2024, Lanal Bengkulu Gelar Olahraga Bersama
Prajurit Tangguh Mijago Fani Tegok Lanal Simeulue Laksanakan Olahraga Bersama Dalam Rangkaian Hari Armada RI Tahun 2024