Jakarta -MCN.com
-Konferensi pers bertajuk “Menjawab Tantangan Hotman Paris Hutapea dan Dokter Richard Lee” digelar pengacara Dr H. Razman Arif Nasution, SH, S. Ag, MA (Ph.D) di RAN Law Firm, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (10/6/2022).
Acara itu dihadiri para awak media. Turut hadir pula Ketua Umum Forum Batak Intelektual (FBI) Leo Situmorang, SH, MH, Sekjen DPP FBI, Direktur LBH FBI, Kabid Humas FBI, Bendahara Umum FBI, dan Panglima Besar FBI dan beberapa anggotanya.
Pada saat itu, Razman Nasution menjawab beberapa tudingan terhadap dirinya yang dilontarkan Hotman Paris Hutapea, baik melalui Instagram maupun media elektronik.
Pada sebuah acara di Trans TV yang dipandu Billy Saputra dan Nikita Mirzani, pengacara Hotman Paris mengatakan Razman memaksa klien di kantornya.
Razman juga menjelaskan tuduhan dokter Richard Lee kepada dirinya. Razman menantang Richard Lee untuk menjelaskan tudingannya itu secara jelas terkait duduk perkaranya. Diketahui Richard Lee menuding Razman melakukan pemerasan terhadap klien.
Di Instagramnya, Hotman Paris juga menyinggung pengacara lain yang kalah di pengadilan. Bagi Razman pernyataan seperti itu hanya ingin menghina sesama pengacara dengan alasan tidak rasional. Tugas pengacara adalah memberi pembelaan, sementara vonis hukum ada di tangan hakim. Ini dua hal yang berbeda.
“Orang ini mencari musuh setiap hari. Janganlah merendahkan sesama pengacara dengan alasan tak masuk akal seperti itu. Berbicaralah dengan jujur,” tegas Razman.
Menanggapi lontaran youtuber Denise bahwa ada pengacara yang punya 7 istri, Razman mengatakan seharusnya Denies berani menyebutkan nama pengacara itu dan tidak membuat gosip bagi masyarakat.
“Saya menantang Denies dan Hotman Paris untuk menyebut nama “Razman” sebagai pengacara yang dimaksud,” tantang Razman.
Saat ini Forum Batak Intelektual (FBI) telah melaporkan Hotman Paris ke Raskrim Polda Metro Jaya dan proses penyidikannya sudah memasuki tahapan pemeriksaan para saksi.
FBI didirikan 100 pengacara asal Batak dan sudah ada di lebih dari 2/3 provinsi di Indonesia.
Razman mengatakan dirinya bukan orang yang sombong dan gila harta, karena dia lahir dari orangtua yang sederhana, bahkan ia sempat menjadi penjual koran dan menjadi wartawan.
Namun, dari ayahnya seorang ustad yang sederhana itu Razman belajar tentang sikap saling menghormati sesama. Dengan kejujuran dan kerja keras, anak-anaknya juga berprestasi di perguruan tinggi saat ini.
Bukan tidak mungkin, dengan sikap seperti itu banyak orang yang meminta bantuan Razman dalam membela perkara hukum mereka. * (Rika)
#MCN/RZ-HN/RED
More Stories
Warga Gelegi Senang Dapat Makanan dari Habema
Komandan Lanal Bandung Hadiri Peringatan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional Tingkat Kota Bandung Tahun 2024
Komandan Lanal Bandung Berikan Kuliah Umum Kepada Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Sabili