Belawan,-MCN.com
-Seluruh keluarga besar prajurit Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) I Belawan memperingati Nuzulul Qur’an 1443 H/2022 Masehi sekaligus menggelar doa bersama mengenang satu tahun tragedi tenggelamnya KRI Nanggala-402 yang turut dihadiri oleh Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Johanes Djanarko Wibowo dan Ketua Korcab I DJA I Ny. Widhi Johanes Djanarko Wibowo, bertempat di Mesjid Al Abrar Mako Lantamal I, Jalan Serma Hanafiah Belawan, Kamis (21/04/2022).
Dalam peringatan Nuzulul Qur’an tahun 1443 H/2022 yang mengambil tema “Implementasi nilai-nilai Ramadhan dalam kehidupan sehari-hari”, Komandan Lantamal I menyampaikan bahwa peringatan Nuzulul Qur’an agar dijadikan pedoman dalam upaya memaksimalkan kinerja serta kualitas keimanan yang lebih baik pada masa-masa yang akan datang.
Selanjutnya Komandan Lantamal I juga mengajak seluruh keluarga besar Lantamal I untuk melaksanakan doa bersama mengenang satu tahun terjadinya tragedi tenggelamnya KRI Nanggala-402, yang pelaksanaannya terbagi di Masjid Al Abrar bagi umat Islam dan gedung Kauseri bagi umat Nasrani.
Doa bersama ini merupakan bentuk ketakwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus sebagai penghormatan atas dan penghargaan kepada para patriot yang gugur serta rasa simpati kepada keluarga yang ditinggalkan sekaligus bentuk meningkatkan sinergitas dan soliditas TNI Angkatan Laut, tambah Danlantamal I.
Sedangkan dalam peringatan Nuzulul Qur’an yang turut dihadiri oleh Wadan Lantamal I Kolonel Marinir Amir Kasman dan Pejabat Utama Lantamal I serta Jalasenastri Korcab I DJA I ini menghadirkan penceramah Ustad Irwanto S.HI., yang sehari-harinya mengajar sebagai dosen di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara.
Dalam ceramahnya, beliau menyampaikan Nuzulul Qur’an adalah peristiwa besar yang mempunyai makna sangat dalam bagi kehidupan umat Islam, Al Qur’an sebagai wahyu Allah Subhanahu Wa Ta’ala, yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW untuk menjadi petunjuk dan pedoman bagi manusia dalam mendapatkan keselamatan dan kebahagiaan hidup, baik di dunia maupun di akhirat.
Selanjutnya Ustad Irwanto juga mengajak kepada besar Lantamal I khususnya yang beragama Islam menjadikan Al-Quran sebagai pedoman hidup yang merupakan petunjuk dalam menjalani hidup agar selamat di dunia dan Akhirat.
(Dispen Lantamal I)
#MCN/RZ/RED
More Stories
Dak Staf Kogab: Pahami Center Of Gravity (CoG) Musuh Untuk Yakinkan Sasaran Strategis Dan Operasional Kogab TNI
Apresiasi Dansesko TNI Kepada Personel Yang Melaksanakan Pindah Satuan
Bangun Komitmen Bersama, Perkumpulan Perwira Adalah Perkumpulan Orang-Orang Terpilih dan Aset TNI