Tanjung Balai, MCN.com – TNI AL Lanal TBA terjunkan Tim Vaksinator yang dipimpin Letda Laut (K) drg. Karunia Budi Handoko bekerjasama dengan Vaksinator Puskesmas Sei Apung dalam kegiatan vaksin yang menyasar kepada anak Sekolah Dasar Negeri 014628 usia 6 sampai 11 tahun di wilayah Pesisir Pematang Sei Baru Kabupaten Asahan.11 Januari 2022
Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Tanjung Balai Asahan Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, menyampaikan bahwa sampai saat ini TNI AL siap mensukseskan program vaksinasi, Vaksinator Lanal TBA bersama Puskesmas Sei Apung hari ini memvaksin sebanyak 54 orang dosis 1 jenis Sinovac bagi pelajar sekolah dasar 014628 Sei Pematang Baru.
“Dengan adanya vaksinasi bagi pelajar ini, kita harapkan dapat meningkatkan herd immunity dikalangan pelajar maupun masyarakat Asahan sehingga percepatan pemerataan vaksinasi dapat tercapai dengan segera,” tambah Danlanal TBA.
(Pen Lanal TBA)
#MCN/RUZMI/RED
More Stories
Dukung Kesiapsiagaan Hadapi Bencana Karhutla, Danlanal Beserta Prajurit Lanal Dumai Hadiri Apel Kesiapsiagaan Karhutla Nasional
Lanal Bintan Laksanakan Pengajian Untuk Meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan
Prajurit dan PNS Lanal Bandung Laksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani Periodik I TA. 2025